Pada Kebaktian Minggu, 3 Juli 2022 akan dilaksanakan Sakramen Perjamuan Kudus secara hybrid (onsite dan online)  dalam 2 kali kebaktian Pk. 08.00 dan Pk. 10.30.

Perjamuan Kudus ini juga terbuka bagi setiap anggota jemaat dan simpatisan yang sudah menerima sakramen baptisan dewasa dan atau sidi dan tidak berada di bawah penggembalaan khusus (sesuai Tata Gereja dan Tata Laksana Gereja Kristus Bab 5 Pasal 18 : 2).

Jemaat yang akan mengikuti secara onsite, roti dan anggur akan disediakan di lobby gereja pada hari H dan dapat diambil sebelum memasuki ruang kebaktian.

Bagi yang ingin menyiapkan terlebih dahulu dan mengambilnya sama seperti yang akan mengikuti secara online dapat melakukan pendaftaran untuk pengambilan roti dan anggur.

Waktu PENDAFTARAN  dan PENGAMBILAN untuk pengambilan roti dan anggur dibuka mulai tanggal 12 Juni 2022  s/d 2 Juli 2022 melalui APPS – E-Registrations – Pengambilan Roti dan Anggur atau klik langsung di https://gkkpk.gerejasoft.net/reservation

PENGAMBILAN roti dan anggur dapat dilayani di Pusat dan Pos-Pos seperti yang dicantumkan dalam link tersebut.

Mari kita mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk mengikuti perjamuan kudus,  menghayati makna pengorbanan Tuhan Yesus yang menebus dosa manusia, kiranya Roh Kudus menolong kita semua dalam mempersiapkan diri untuk merayakan perjamuan kudus tersebut.